PARIPURNA PERSETUJUAN LKPJ BUPATI TAHUN ANGGARAN 2017

PARIPURNA PERSETUJUAN LKPJ BUPATI TAHUN ANGGARAN 2017

Paringin, Kegiatan yang dilaksanakan diruang utama secretariat Daerah Kabupaten Balangan ini dihadiri langsung Ketua DPRD Kabupaten Balangan H. Abdul Hadi didampingi Wakil Ketua 1 Syabirin dan Wakil Ketua 2 M.Noor Iswan serta dihadiri 17 orang anggota DPRD Kabupaten Balangan dari 25 orang anggota yang ada. Semetara itu dari unsur Pemerintah Kabupaten Balangan diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Balangan H.Ruskariadi, mewakili Bupati Balangan yang berhalangan hadir. Sidang paripurna ini merupakan lanjutan sidang terdahulu yang dilaksanakan pada tanggal 26 juni 2018 lalu, yaitu penyampaian LKPJ nota keuangan APBD TAHUN 2017 Bupati Balangan, yang kala itu disampaikan langsung oleh Bupati Balangan  H. Ansharuddin. Setelah serangkaian rapat-rapat internal fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Balangan , untuk menentukan layaknya diterimanya pertanggung jawaban yang dipaparkan oleh Bupati Balangan tersebut oleh para anggota DPRD Kabupaten Balangan. Dalam kesempatan ini Wakil Ketua 1 Syabirin selaku pimpinan sidang membacakan agenda rapat paripurna yaitu persetujuan DPRD Kabupaten Balangan atas pertanggungan jawaban LKPJ nota  keuangan APBD tahun anggaran 2017 Bupati Balangan. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Bupati Balangan dan penanda tanganan berita acara. Menurut Syabirin setelah melakukan rapat internal fraksi-fraksi DPRD kabupaten dan akhirnya mengambil suatu keputusan untuk menerima LKPJ 2017 dan menjadi dasar hukum untuk melaksanakan kegiatan pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Balangan. Sementara itu Bupati Balangan yang dibacakan Sekretaris Daerah Kabupaten Balangan H.Ruskariadi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada segenap pimpinan , fraksi dan anggota dewan yang terhormat atas komitmen dan tanggung jawabnya dalam melaksanakan mekanisme pembahasan dan segala proses yang diperlukan sehingga pada hari ini berhasil mencapai persetujuan bersama antara kepala daerah dengan dewan yang terhormat mengenai raperda pertanggung jawaban APBD Tahun anggaran 2017. Lebih lanjut dikatakannya, apa yang telah disepakati dan ditetapkan , Insya Allah telah memperhatikan saran maupun masukan dari segenap pimpinan, anggota dan fraksi dewan yang terhormat, baik dalam pemandangan umum maupun rapat kerja yang kita laksanakan dengan dinamika penerimaan, pembahasan, kesepakatan dan persetujuan dari dewan merupakan komitmen dan tanggung jawab yang dilaksanakan dengan baik. Ditambahkannya , dimana kita bersama-sama mengevaluasi langkah-langkah yang kita laksanakan di tahun anggaran 2017 dalam upaya mendorong Bumi sanggam lebih maju dan masyarakat lebih sejahtera. "Kami menyadari bahwa masih banyak keterbatasan kami sehingga masih banyak pula keinginan masyarakat masih belum kami penuhi, visi dan misi belum juga spenuhnya terwujud , kondisi tersebut mendorong kami dan seluruh jajaran Pemkab Balangan untuk terus berusaha semaksimal mungkin mengerjakan pekerjaan rumah kami. dengan kerendahan hati kami mengucapkan terimakasih sekaligus tetap meminta dukungan kepada seluruh komponen yang ada untuk saling mengangkat, menyokong dan bahu membahu mewujudkan visi yang untuk kepentingan bersama dan kami dedikasikan bagi seluh masyarakat Bumi sanggam ,"ujarnya. Kegiatan dilanjutkan dengan penanda tanganan berita acara kesepakatan antara DPRD kabupaten Balangan dengan Pemerintah Kabupaten Balangan ,  DPRD Kabupaten Balangan ditanda tangani unsure pimpinan dewan yaitu Ketua  DPRD Balangan ,H. Abdul Hadi dan 2 (dua) wakil masing-masing Syabirin dan M.Noor Iswan.  Sedangkan dari unsur Pemerintah Kabupaten Balangan diwakili Sekretaris Daerah kabupaten Balangan ,H.Ruskariadi.  Hadir dalam kesempatan ini sebagian kepala satuan kerja perangkat daerah Pemerintah Kabupaten Balangan , staff ahli setda Kabupaten Balangan dan para camat serta pimpinan parpol, organisasi masa, tokoh agama . Balangan insane Pers Bumi sanggam, unsure pimpinan Kodim 1001 Amuntai-Balangan ,kejari, Polres Balangan, Intansi vertikal Kabupaten Balangan, kegiatan ditutup dengan makan siang bersama. ( pressroom dprd)